Senin, 28 November 2011

Arisan Pengurus PWP Nopember 2011

Ada yang istimewa pada acara arisan PWP beberapa hari yang lalu, Selasa 15 Nopember 2011. Bapak Suhaimi, General Manager RU2 menyempatkan hadir diantara ibu-ibu pengurus PWP dan pengurus Blok untuk memberikan materi pencerahan kepada peserta arisan, dengan tema "Rendah hati" berikut sedikit rangkuman dari apa yang telah beliau sampaikan.
Suatu hal yang kita sebut sebagai 'masalah besar, kecil atau malah bukan masalah' sebenarnya terpulang pada bagaimana kita menyikapinya. Saat hati kita diliputi prasangka dan kurang menghargai orang lain, bisa jadi hal yang sepele menjadi masalah yang berat. Sifat manusia kebanyakan adalah merasa diri lebih baik dari orang lain dan menganggap orang lain selalu salah atau kurang. Inilah yang disebut dengan sombong atau tinggi hati. Tanpa kita sadari, perasaan ini sering timbul dalam diri kita, untuk itulah kita perlu berintrospeksi diri. Menyadari sepenuhnya bahwa apapun yang sekarang kita punya hanyalah titipan sementara dari allah swt.
Jika setiap orang boleh memilih, tentulah kita memilih menjadi insan yang beruntung mendapatkan segala yang kita mau, namun tidak demikian kenyataannya. Kita hanyalah makhluk yang sepenuhnya bergantung pada kehendak dan kekuasaan Allah swt. Tak ada satupun yang pantas kita banggakan atau kita sombongkan kpd manusia lain.
Diharapkan saat orang lain mungkin tidak seperti yang kita inginkan, kita harus belajar untuk ikhlas menerimanya. Demikian juga saat orang lain menghina atau mengejek kita, belajarlah untuk tidak membalas menghina atau mengejek juga, kebesaran hatilah yang diuji disaat seperti  ini. Berpikir positif akan membuat jiwa dan hati kita selalu merasa bahagia.

Kembali ke arisan, Bulan ini pelaksana adalah bidang ekonomi dengan acara kewanitaan berupa demo membuat klappertart dengan krim. Sungguh bermakna arisan bulan ini..Terima kasih Pak Suhaimi dan Ibu Mariam.










0 komentar:

Posting Komentar

 
Powered by Blogger