Sabtu, 30 Juli 2011

Penutupan Madrasah Ibu-Ibu

Menjelang bulan suci Ramadhan, kegiatan belajar mengaji bagi ibu-ibu yang bertempat di TPQ Al-muhajirin ditutup untuk sementara. Acara penutupan dihadiri oleh seluruh peserta madrasah ibu-ibu, pengurus PWP dan para ustadz dan ustdzah.
Mewakili ketua PWP RU II kali ini adalah Ibu Safii Triyono. dalam sambutannya beliau menyampaikan ucapan selamat menunaikan ibadah puasa dan berharap akan lebih banyak lagi peserta yang belajar di madrasah ibu-ibu ini.
Pada kesempatan ini, ustadz Anas juga bertausiah tentang arti pentingnya menjadi umat yang berakhlak dan berilmu. Karena menurut beliau, Orang yang berilmu tetapi tidak berakhlak akan dapat menghancurkan umat, sebaliknya orang yang berakhlak tanpa berilmu, pasti akan mudah ditipu dan diombang-ambingkan orang lain. dengan berilmu dan berakhlak, kita akan menjadi manusia yang cerdas, luas pengetahuan dan wawasan namun tetap berakhlak mulia dan menjadikan Allah swt sebagai tujuan hidupnya.
Untuk diketahui, Guru-guru yang mengajar ada 4 orang yaitu :
Ibu Harnema, mengajar tajwid. Ibu Yusnimar, mengajar membaca al-Qur'an dengan irama, Bapak Yusmar salam, mengajar tafsir Al-Qur'an. dan Bapak Anas mengajar fiqih.
Acara ditutup dengan doa dan bersalam-salaman, saling bermaafan.





0 komentar:

Posting Komentar

 
Powered by Blogger